Ini ceritanya dibeli gara-gara semua e-commerce lagi diskon 10.10 dan saya gamau rugi banget rasanya masa ga ikutan sama sekali. Tapi bingung juga karena skin care yang ingin dibeli mah ga diskon. Akhirnya browsing-browsing official stores yang ada di Lazada. Dan ketemu produk Make Over Lip Color Palette Retro Red ini. Menarik juga nih karena lipstick saya sudah bosan dan cuma punya dikit warna nude, apalagi ini sekali beli dapat 5 warna. Dan diskon dari Rp 124.000,00 jadi Rp 95.400,00 lumayan banget kan. Tambah ongkir sih, jadi total Rp 101.900,00.
Seperti kalau beli di Lazada pada umumnya, paketnya datang dilapis plastik warna orange dengan lem super ketat. Gambar di bawah adalah ketika sudah saya buka lem super ketatnya terus inget “oh iya mau review!” terus direkatkan lagi haha. Tapi intinya, selama ini kalau beli di Lazada packaging-nya selalu oke.
Begitu dibuka pun barangnya dilapis dengan bubble wrap tebal.
Packaging
Packaging luarnya dilapis dengan kardus dan lapisan wrap lagi (namanya apa ya? ada yang tau?)
Untuk packaging produknya sendiri, kotaknya khas produk Make Over banget, dari plastik warna hitam dan diberi kaca transparan di bagian atas kotanya, jadi warna-warnanya keliatan. By the way ini ukurannya ternyata lebih besar dari perkiraan saya, senang juga jadinya.
Di bagian belakangnya ada keterangan kode warna dan ingredients-nya.
Begitu dibuka, di bagian tutupnya ada kaca besar yang terletak di bawah kaca transparan. Saya suka sekali produk-produk yang kacanya besar. Jadi gampang gitu kan ngacanya. Minusnya adalah, produknya jadi berat!
Untuk aplikatornya, disediakan kuas pemoles kecil dengan lapisan plastik tebal sebagai penutup kuasnya, supaya ga beleberan kemana-mana produknya pas kuasnya disimpan. Personally, saya lebih suka pakai jari aja untuk aplikasiinnya. Soalnya kalau pakai kuas lebih lamaaa. Saya mah ga sabaran anaknya haha. Tapi kelebihan pakai aplikator kuas dibanding jari yang saya rasakan adalah lipstick nya jadi lebih rapi dan tebal.
Swatches
Jadi sebenarnya Make Over Lip Color Palette ini ada 3 warna, yaitu Poprock Peach, Peplum Pink, dan Retro Red. Kemarin waktu sale 10.10 di official store-nya Make Over di Lazada, yang ada cuma Retro Red dan Poprock Peach. Saya ini malah tipe yang lebih suka lipstick yang lebih berwarna dan berbeda-beda. Dan yang Poprock Peach terlihat lebih mirip-mirip warnanya. Jadi saya pilih yang Retro Red.
Yang Retro Red ini lebih beragam warnanya, ada yang merah cherry banget (CL 04), agak mauve (CL 08), krem muda banget (CL 11), dan dua yang terakhir terasa agak orange (CL 07) dan memang orang (CL 06). Swatch di bibirnya bisa dilhat di bawah.
Tekstur & Finishing
Untuk teksturnya sendiri terasa creamy dan ga keras. Jadi mau diaplikasikan pakai jari atau kuasnya pun sama-sama enak. Bedanya, kalau pakai jari lebih cepat sedangkan kalau pakai kuas lebih merata dan tebal.
Untuk finishing-nya lebih ke satin. Ga terlalu glossy dan bukan matte. Daya tahannya, memang kurang tahan sih. Habis makan langsung ilang. Tapi saya justru lebih suka yang seperti itu. Karena selama ini lip product yang awet malah bikin bibir saya kering dan bahkan sampai perih.
Harga
Menurut situs resmi Make Over : Rp 140.000,00
Di Lazada sih kayanya selalu diskon jadi Rp 124.000,00
Kebetulan ini saya beli waktu sale 10.10 jadi cuma Rp 95.400,00
Beli Di
Resmi : Counter/gerai Make Over, Official Store Make Over di Lazada
Overall,
Buat saya ini worth it sih untuk dibeli. Apalagi karena ada banyak pilihan warna dalam satu wadah. Jadi belakangan ini saya kemana-mana bawa palette ini doang. Ada kacanya juga kan jadi mudah dipakai. Apalagi saya tipe yang gampang bosan pakai lipstick, jadi tinggal ganti warna aja kalau tiba-tiba abis makan pengen ganti warna lipstick gitu (happened to me all the time).
Thank you for reading this amateur review post!
Adios!
You must be logged in to post a comment.